Travel

Selasa, 07 Februari 2012

Buku kuliner Singapura

Ketika saya akan memesan tiket di TX travel Srondol Semarang, saya melihat ke arah rak kumpulan brosur, kemudian ada satu yg menarik perhatian saya, brosurus itu berjudul "Uniquely Singapore - Makan Enak"

Didalamnya berisi macam2 kuliner khas singapura seperti kepiting manis pedas Singapura, Char Kway Teow, Bak Kut Teh, Roti john, Prata Bread, Mee dan Behoon Goreng, Laksa Singapura, dan lain sebagainya yang direview oleh empat ahli kuliner Singapura.

Cover Brosur Uniquely Singapore - Makan Enak

Menurut saya, dari pemilihan dan penempatan foto, deskripsi makanan, serta pengetahuan tentang sejarah makanan sangat menarik. Yang menjadi nilai plus adalah info megenai nomor telepon serta alamat restoran atau penjaja yang menyediakan makanan2 tersebut, kemudian berita apakah tmpat itu sedang direnovasi atau tidak yang membuat restoran itu tidak buka.

Isi brosur tersebut : foto dan nama masakan, deskripsi serta penjelasan sejarah, di kanannya ada tiga rekomendasi restoran/ penjaja masakan beserta info yang mendukung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar